FPSB UII Gelar Puncak Milad ke-17

 

Tahun 2012 ini, Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia genap berusia 17 tahun (diambil dari usia prodi tertua: Psikologi). Beberapa kegiatan digelar untuk merayakan ulang tahun ke-17 tersebut, seperti pemilihan Mahasiswa berprestasi, pemilihan dosen dan karyawan berprestasi, pengajian akbar, lomba olahraga, dan sarasehan.

Kurikulum Pendidikan Bahasa Inggris sebaiknya Sederhana

“Dalam penyusunan kurikulum, mulailah dengan kesederhanaan namun bisa berprestasi secara optimal”, Demikian pesan Prof. Gunawan, M.Pd saat memberikan masukan kurikulum Program Pendidikan Bahasa Inggris FPSB UII pada acara workshop kurikulum Pendidikan Bahasa Inggris yang dihelat pada hari Kamis, 10 Mei 2012 di R. Sidang Magister Psikologi Profesi FPSB UII. Workshop tersebut digelar sebagai langkah awal untuk menguatkan perjalanan Prodi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI-S1) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia dalam menatap hari depan.

Anis Baswedan: Sudah Saatnya Indonesia Berpikir Melampaui Jamannya

“Jika melihat potensi yang ada, maka sudah saatnya Indonesia berpikir melampaui jamannya. Hal ini pernah dicontohkan oleh Yogyakarta sebagai bagian yang unik dari republik. Saat itu sultan Hamengku Buwono IX berani menyatakan diri bahwa Yogyakarta adalah bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia sesaat setelah proklamasi kemerderkaan RI dikumandangkan (yang saat itu hanya dimotori oleh sekelompok kecil orang). Ini terjadi karena beliau berpikir jauh ke depan (melampaui jamannya). Tidak hanya menyatakan diri sebagai bagian dari NKRI saja, tapi Sultan juga segera bertindak cepat dengan meminta agar pusat pergerakan dipindahkan ke Yogyakarta”. Demikian ungkap Anis Baswedan, Ph.D, penggagas ‘Indonesia Mengajar’ dan juga Rektor Universitas Paramadina Jakarta dalam Seminar Nasional bertema “Islamic Leadership di Indonesia dalam Menjawab Tantangan Global”, Selasa, 8 Mei 2012 di Auditorium Kahar Muzakkir Universitas Islam Indonesia.

Hidup Berkah, Raih Ridha Allah SWT

“Untuk dapat meraih hidup yang berkah dan diridhai Allah SWT, maka seseorang harus senantiasa menjaga keimanannya, menjaga ketaatannya dalam beribadah serta berakhlah mulia terhadap sesama, khususnya kepada tetangga”. Demikian pesan kunci yang disampaikan oleh dr. Agus Taufiqurrahman, Sp.S di hadapan jamaah pengajian Milad XVII FPSB UII yang diselenggarakan pada hari Ahad pagi, 6 Mei 2012 di Mushola Baitul Hadi FPSB UII.

Himpunan Mahassiwa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Islam Bandung Sambangi FPSB UII

Himpunan Mahasiswa (HIMA) Public Relations (PR) Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM) Universitas Islam Bandung (UNISBA), Rabu, 2 Mei 2012 bertandang ke Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia untuk berwisata sekaligus berbagi wawasan, khususnya tentang dunia ke-PR-an. Kehadiran rombongan yang dipimpin Wakil Dekan I FIKOM UNISBA, Santi Indra Astuti, S.Sos., M.Si disambut hangat oleh Dekan FPSB UII, Sus Budiharto, S.Psi., M.Si., Psikolog, Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi, Anang Hermawan, S.Sos., MA, Sekretaris Prodi Ilmu Komunikasi, Iwan Awaluddin Yusuf, S.IP., M.Si beserta dosen dan karyawan FPSB UII.

Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FPSB UII Kembali Seleksi Calon Peserta PPL ke Australia

Setelah melakukan proses seleksi berupa TOEFL terhadap 14 orang Calon Peserta PPL Australia pada 23 April 2012 lalu, Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FPSB UII kembali melakukan proses seleksi lanjutan pada hari Senin, 30 April 2012 terhadap 9 orang kandidat yang berhasil lolos dalam seleksi TOEFL. Pada proses seleksi ini, masing-masing peserta diminta untuk membuat makalah tentang Indonesia (budaya, pariwisata, pendidikan, dll) dalam Bahasa Inggris yang kemudian dipresentasikan. Hadir sebagai juri adalah ibu Rin Surtantini, dari Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK) Yogyakarta.

UII Akan Gelar Seminar Nasional Islamic Leadership

Banyaknyak pemimpin lembaga tinggi negara yang saat ini terindikasi terlibat dalam banyak kasus seperti halnya korupsi, kolusi, narkoba, tindak asusila maupun tindakan tak terpuji lainnya, menginspirasi Universitas Islam Indonesia untuk menyelenggarakan Seminar Nasional dalam rangka Milad UII ke 69 dengan mengambil tema “Islamic Leadership di Indonesia dalam Menjawab Tantangan Global”. Dalam seminar yang akan digelar Selasa, 8 Mei 2012 di Auditorium Kahar Muzakir Kampus Terpadu Universitas Islam Indonesia tersebut, panitia akan menghadirkan Rektor Universitas Paramadina Jakarta sekaligus penggagas Indonesia Mengajar, Anies R Baswedan, Ph.D, Mantan Dekan 1 Fakultas Psikologi UII dan juga dosen Fak. Psikologi UGM, Prof. Dr. Djamaluddin Ancok serta Fauzan Rachmansyah, mahasiswa FH UII yang berhasil menjadi pemenang Wirausaha Muda Mandiri bidang boga pada tahun 2011 lalu.

Info lengkap (Poster) silahkan silahkan klik READ MORE yaa…. Ayooo buruan daftar….

Beasiswa Pengurus Lembaga Mahasiswa

Diumumkan kepada para pengurus Lembaga Mahasiswa di Lingkungan Universitas Islam Indonesia sehubungan dengan adanya Beasiswa bagi Pengurus Lembaga Mahasiswa di UII. Informasi Selengkapnya bisa di download di sini,

Maaster Font UII

Bagi yang ingin memiliki Master Font UII, Anda bisa download disini.

RRI-Komunikasi UII, Konferensikan Masa Depan Radio Siaran di Indonesia

Prodi Ilmu Komunikasi FPSB UII bekerja sama dengan LPP RRI menggelar Konferensi Radio Siaran Indonesia pada tanggal 23 April 2012 di Grand Aston Yogyakarta. Acara cukup langka yang membahas ‘Masa Depan Radio Siaran di Indonesia’ ini dihadiri oleh para stakeholder, akademisi dan pelaku bidang radio siaran, baik publik, swasta maupun komunitas. Konferensi dibuka oleh Wakil Rektor I UII, Nandang Sutrisno, SH, MH, LLM, Ph.D.