PBI Gelar Kuliah Umum ‘Motivation in L2 Learning’

Ada banyak motivasi yang melatarbelakangi seseorang melakukan suatu perbuatan atau pun menjatuhkan pilihan. Motivasi tersebut bisa saja benar-benar selaras dan bernilai positif dengan tujuan yang akan dicapai namun ada pula yang jauh dari tujuan yang seharusnya. Oleh karena itu, untuk menyelaraskan motivasi belajar Bahasa Inggris sebagai bahasa kedua (L2: second language) Prodi Pendidikan Bahasa Inggris (PB)Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) menggelar kuliah umum berlabel ‘Motivation in L2 Learning’, Jumat, 21 Maret 2014 di gedung Moh. Hatta Kampus Terpadu Universitas Islam Indonesia.Hadir sebagai pemateri tunggal adalah Dr. Willy D. Renandya, WNI yang sudah cukup lama menjadi staf pengajar di National of Education Nanyang Technological University Singapore. Sementara moderator dipegang langsung oleh Ka. Prodi PBI, Nizamuddin Sadiq, S.Pd., M.Hum. Acara dibuka oleh Dekan FPSB UII, H. Sus Budiharto, S.Psi., M.Si., Psikolog.

Komunikasi Tengok ‘Muslim di Amerika’

“Setidaknya saat ini ada lebih dari 7 juta muslim di Amerika. Kebanyakan muslim Amerika bahkan berprofesi pada profesi-profesi penting, seperti dokter, teknisi, dan lain-lain. Mereka (muslim Amerika) menyukai orang-orang (pendatang) yang memiliki pengetahuan tentang ajaran Islam secara baik (baca: menelaah ajaran dengan baik)”. Demikian ungkap Jaye Starr Boz, seorang muslimah asal Amerika saat berbagi pengetahuan tentang kehidupan dan pertumbuhan Muslim di Amerika dalam acara Kuliah Internasional Prodi Ilmu Komunikasi Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia berjudul “Muslim di Amerika”,  Jumat, 21 Maret 2014 di Gedung rof. Dr. Moh. Hatta, Kampus Terpadu UII.

Tim dan Duta Promo FPSB Ikuti Workshop ‘Social Media’

“Sebagai admin Social Media (SosMed-facebook, tweeter) resmi Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia, maka sudah seharusnya kita berhati-hati dalam meng-update status. Jangan sampai kita meng-update status yang tidak penting dan tidak ada hubungannya dengan FPSB maupun kepentingan mahasiswa FPSB. Update-lah status yang baik/positif, bukan status yang galau. Sebagai admin kita juga sudah seharusnya untuk tetap konsisten dalam berbagi informasi dengan follower kita. Tidak selamanya kita menjadi consumer. Kita juga perlu menjadi produser (baca: pemberi informasi, tidak hanya sekedar mendapatkan informasi dari status orang lain)”. Demikian ungkap Nur Haris Ali, S.Psi di hadapan Tim dan Duta Promo FPSB dalam acara Workshop Social Media, Rabu, 19 Maret 2014.

PBI Sosialisasikan PPL Australia 2014

Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) akan kembali menyelenggarakan ‘Program Unggulan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) ke Australia Tahun 2014’. Oleh karena itu, secara khusus Prodi PBI menyelenggarakan acara ‘Sosialisasi PPL Australia’ pada hari Rabu, 19 Maret 2014 yang disampaikan oleh salah satu staf pengajar Prodi PBI, Ista Maharsi, S.S., M.Hum di Student Acces Center (SAC) PBI.

Ultah ke-11, KMPP Gelar ‘Donor Darah’

‘Semoga KMPP bisa terus bermanfaat bagi banyak orang’. Demikian harapan Muhammad Kharis Khamdani, Ketua Komunitas Mahasiswa Psikologi Progresif (KMPP) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) di sela-sela penyelenggaraan aksi sosial ‘Donor Darah’, Rabu, 19 Maret 2014 di depan depan Gedung Dr. Soekiman Wirjosandjojo-FPSB UII. Aksi sosial yang bekerjasama dengan PMI Kabupaten Sleman tersebut diselenggarakan dalam rangka Ulang Tahun KMPP yang ke 11.

FPSB Launching ‘Kantin Barokah’

‘Sehat Bersahabat’. Demikian tagline kantin ‘Barokah’ yang berlokasi di samping ‘Kantor Bersama’ Lembaga Mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Unievrsitas Islam Indonesia. Kantin berukuran lebih kurang 3m x 15m ini secara resmi mulai ‘buka’ pada hari Senin, 17 Maret 2014. Dalam launching tersebut, pengunjung mendapat potongan harga/diskon sebesar 10% hingga tanggal 21 Maret 2014. Bahkan, pada hari pertama launching setiap dosen dan karyawan mendapat voucher makan @ 5.000 (lima ribu rupiah). Tak pelak, beberapa menu yang disajikan pun segera ‘habis’ dalam sekejap.

Anugerah Prestasi Mahasiswa FPSB UII Tahun 2014

Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) UII akan kembali memberikan Anugerah Prestasi Mahasiswa pada Tahun 2014 yang merupakan komitmen FPSB UII untuk menghargai kesungguhan, dedikasi, komitmen dan kerja keras mahasiswa dalam bidang akademik maupun non akademik. Penghargaan akan diberikan terhadap prestasi-prestasi : (a) Utama/Mahasiwa Teladan, (b) Karya Tulis/Penelitian, (c) Kesenian/Karya kreatif/enterpreneurship), (d) Olah raga, (e) Komunikasi/Publikasi, (f) Pembimbingan/Pendampingan, (g) Akademik

Berikut outline dari masing-masing bidang penghargaan :

a) Penghargaan bagi mahasiswa teladan/berprestasi utama diberikan kepada mahasiswa yang memiliki indeks prestasi kumulatif tinggi, memiliki karya tulis, aktif dalam kegiatan intra dan esktra kurikuler dan mampu berbahasa Inggris.

b) Penghargaan bagi mahasiswa berprestasi bidang penelitian/karya tulis ilmiah dan atau aktif melakukan riset pustaka, riset laboratorium, dan riset lapangan, dan atau memperoleh penghargaan dari lomba karya tulis ilmiah dan atau aktif menjadi staf/asisten penelitian.

c) Penghargaan bagi mahasiswa berprestasi bidang komunikasi/publikasi diberikan kepada mahasiswa yang memiliki tulisan di media massa (lokal maupun nasional) dan atau makalah yang dipresentasikan dalam kegiatan ilmiah/pengabdian masyarakat dan atau modul pelatihan dan atau pendapat-pendapatnya dikutip oleh media massa (media cetak maupun elektronik) dan juga buku yang diterbitkan.

d) Penghagargan bagi mahasiswa berprestasi bidang Kesenian/Karya Kreatif/Enterpreneurship diberikan kepada mahasiswa yang memenangkan lomba/memperoleh penghargaan/aktif dalam kegiatan bidang Kesenian/Karya Kreatif/Enterpreneurship, termasuk mengikuti berbagai pameran dan aktif dalam kegiatan produksi kesenian/enterpreneur/karya kreatif (seni tari, film, fotografi, kewirausahaan, dsb).

e) Penghargaan bagi mahasiswa berprestasi bidang olahraga diberikan kepada mahasiswa yang memenangkan lomba/pertandingan olah raga mulai dari tingkat kampus sampai dengan internasional.

f) Penghargaan bagi mahasiswa berprestasi bidang pem-bimbingan/pendampingan diberikan kepada mahasiswa yang aktif sebagai asisten atau pen-damping kegiatan mahasiswa, baik intra kurikuler maupun ekstra kurikuler.

g) Penghargaan bagi mahasiswa berprestasi bidang akademik diberikan kepada mahasiswa yang memiliki Indeks Prestasi (IP) tertinggi di program studi (dua semester terakhir).

Persyaratan :

1. Tercatat aktif sebagai mahasiswa S1 Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya UII (Prodi Psikologi, Komunikasi, Pendidikan Bahasa Inggris). Pendaftaran bisa pribadi/berkelompok.

2. Bahan-bahan prestasi yang dinilai adalah prestasi yang dicapai dalam satu tahun terakhir sebelum pemberian penghargaan (1 April 2013-31 Maret 2014). Khusus pemilihan/kategori Mahasiswa Teladan, bahan-bahan yang dinilai adalah data tiga (3) tahun terakhir (1 April 2011 s.d 31 Maret 2014).

3. Untuk memberikan kesempatan yang lebih besar bagi mahasiswa dalam mengikuti/berpartisipasi di ajang Pemilihan Mapres (Mahasiswa Berprestasi) Tahun 2014 ini, maka pengumpulan formulir dan bukti-bukti prestasi yang semula tertulis di website ini “selambat-lambatnya tanggal 30 April 2014 (masih dimungkinkan adanya perubahan tanggal)“, DIPERPANJANG hingga 15 Mei 2014.

Hadiah :

Bagi para pemenang akan disediakan hadiah dengan total lebih dari 3,7 juta rupiah

Untuk Seleksi Mahasiswa Berprestasi Tingkat Universitas silahkan klik disini..!

Formulir Anugerah Prestasi Mahasiswa FPSB UII dapat diunduh/di download pada link berikut:

Download Formulir Mahasiswa Berprestasi (Teladan)

Download Formulir Mahasiswa Berprestasi (Non Teladan/Utama)


 

FPSB Gelar Workshop PKM KT

Untuk memberikan tambahan pengetahuan sekaligus ajang sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) bidang Karya Tulis (Gagasan Tertulis dan Artikel Ilmiah), secara khusus Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia menyelenggarakan workshop PKM-KT, Senin, 10 Maret 2014 di Student Acces Center (SAC) Prodi PBI FPSB UII. Acara difasilitasi oleh tim kecil ‘penggerak pkm’ yang diketuai oleh Irawan Jati, S.IP., MH., MSS berlangsung dalam 2 sesi, yakni sesi 1 mulai Pkl. 13.00-14.30 yang diampu oleh Ratna Permatasari, S.I.Kom., MA bersama Rizki Farani, S.Pd., M.Pd, dan sesi 2 pada pkl. 14.30-16.00 WIB yang diampu langsung oleh ketua Tim Penggerak PKM FPSB UII, Irawan Jati, S.IP., MH., MSS berkolaborasi dengan Libbie Annatagia, S.Psi., M.Psi. Penyelenggaraan workshop dalam 2 (dua) sesi sengaja dilakukan untuk mengakomodir mahasiswa yang sedang kuliah pada salah satu waktu tersebut.

FPSB Lepas Pak Daryono

Pak Daryono, demikian nama seorang Petugas Satuan Keamanan (SATPAM) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia yang sudah memasuki masa purna tugas pada Februari 2014. Sebagai penghormatan, secara khusus FPSB UII menyelenggarakan acara pelepasan bagi Pak Daryono. Acara diselenggarakan di Hall FPSB UII pada hari Rabu, 5 Maret 2014 dan dihadiri oleh para Kepala Divisi beserta staf di lingkungan FPSB UII. Sebelum bertugas di FPSB UII, sosok bersahaja dan juga pendiam ini pernah mengemban amanah di Fakultas Ekonomi UII, Fakultas Hukum UII dan FIA UII.

FPSB Rencanakan Gelar Workshop PKM-KT 2014

Sehubungan dengan adanya kesempatan untuk pengajuan usulan proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) bidang Karya Tulis (Gagasan Tertulis-GT dan Artikel Ilmiah-AI) oleh Direktur Penelitian dan Pengabdian Masyarakat DIKTI, maka Tim Penggerak PKM FPSB UII akan menyelenggarakan workshop sekaligus pendampingan dalam proses pembuatan/penulisan Proposal PKM-KT 2014 yang insya Allah akan dilaksanakan pada :