Lembaga Mahasiswa UPSI (Malaysia) dan Lembaga Mahasiswa FPSB UII Diskusikan Peran Mahasiswa dalam Transormasi Negara

/* Style Definitions */
table.MsoNormalTable
{mso-style-name:”Table Normal”;
mso-tstyle-rowband-size:0;
mso-tstyle-colband-size:0;
mso-style-noshow:yes;
mso-style-priority:99;
mso-style-parent:””;
mso-padding-alt:0cm 5.4pt 0cm 5.4pt;
mso-para-margin-top:0cm;
mso-para-margin-right:0cm;
mso-para-margin-bottom:8.0pt;
mso-para-margin-left:0cm;
line-height:107%;
mso-pagination:widow-orphan;
font-size:11.0pt;
font-family:”Calibri”,”sans-serif”;
mso-ascii-font-family:Calibri;
mso-ascii-theme-font:minor-latin;
mso-hansi-font-family:Calibri;
mso-hansi-theme-font:minor-latin;
mso-bidi-font-family:”Times New Roman”;
mso-bidi-theme-font:minor-bidi;}

‘Peran Mahasiswa dalam Transformasi Negara’ diangkat sebagai tema utama dalam sharing atau diskusi antara lembaga mahasiswa Majlis Mahasiswa Kolej Ung-ku Omar Universiti Pendidikan Sultan Idris (UPSI), Tanjong Malim, Perak- Malaysia dengan Lembaga Kemahasiswaan Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) yakni Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) dan juga Lembaga Eksekutif Mahasiswa (LEM) melalui Program Jaling Silang Budaya Akademik, Senin, 6 April 2015 di Kampus Terpadu UII.

Kehadiran puluhan mahasiswa UPSI beserta dosen pendamping tersebut disambut hangat oleh Dekan FPSB UII, Dr.rer.nat. Arief Fahmie, MA.HRM., Psikolog beserta fungsionaris lembaga kemahasiswaan FPSB UII. Dalam sambutannya, Pak Arief (panggilan akrab Arief Fahmie) sangat berharap agar silaturrahmi bisa terus berlanjut, baik dalam hal akademis maupun non akademis. Bahkan, Pak Arief meminta kepada para fungsionaris lembaga kemahasiswaan FPSB UII untuk bisa mengupayakan kunjungan balasan ke Malaysia.

Sementara Ketua DPM FPSB UII Periode 2014-2015, Raja Mia Febriani dalam pesannya yang dibacakan oleh Wahyudin Afrizal (sekjend DPM) mengkritisi kondisi Indonesia saat ini yang sebenarnya kaya akan sumber daya alam namun kondisinya justeru memprihatinkan (banyak kasus korupsi dan kasus-kasus lainnya). Kondisi tersebut memerlukan peran aktif mahasiswa yang sudah lama dinobatkan sebagai ‘agent of change’.

Sedangkan pihak Universiti Pendidikan Sultan Idris (UPSI) Malaysia yang diwakili oleh Nuzsep Almigo (dosen UPSI dan juga alumni FPSB UII) menyampaikan maksud kunjungan mereka yang ingin mencari/mendapatkan sesuatu yang baru terkait dengan pengelolaan kelembagaan mahasiswa dan juga mencari peluang program-program akademis maupun non akademis yang bisa dikembangkan secara bersama-sama.

Dalam diskusi tersebut, masing-masing perwakilan dari lembaga mahasiswa menyampaikan sejarah dan juga pengelolaan kelembagaan dengan segala pernak-pernik permasalahan yang ada di dalamnya, seperti proses pemilihan anggota maupun pengurus lembaga, penyampaian program-program kerja lembaga kemahasiswaan (internal dan eksternal), dan juga peran aktif mahasiswa dalam mengkritisi kebijakan pemerintah.

Dalam urusan mengkritik kebijakan pemerintah ini, mahasiswa Malaysia (termasuk UPSI) tidak bisa menyampaikan kritikan kepada pemerintah secara langsung dan leluasa (demo turun ke jalan), namun hanya sebatas di dalam lingkungan kampus. Kondisi ini jelas sangat berbeda dengan mahasiswa di Indonesia yang bisa secara bebas mengeluarkan pendapat/kritikan terhadap kebijakan pemerintah melalui demo di luar kampus (turun ke jalan).

Usai berdiskusi, rombongan berkesempatan untuk melakukan kunjungan ke Perpustakaan Pusat UII, Candi Kimpulan dan juga Museum UII.

SMA N 1 Kawali Ciamis Silaturrahmi ke FPSB UII

/* Style Definitions */
table.MsoNormalTable
{mso-style-name:”Table Normal”;
mso-tstyle-rowband-size:0;
mso-tstyle-colband-size:0;
mso-style-noshow:yes;
mso-style-priority:99;
mso-style-parent:””;
mso-padding-alt:0cm 5.4pt 0cm 5.4pt;
mso-para-margin-top:0cm;
mso-para-margin-right:0cm;
mso-para-margin-bottom:8.0pt;
mso-para-margin-left:0cm;
line-height:107%;
mso-pagination:widow-orphan;
font-size:11.0pt;
font-family:”Calibri”,”sans-serif”;
mso-ascii-font-family:Calibri;
mso-ascii-theme-font:minor-latin;
mso-hansi-font-family:Calibri;
mso-hansi-theme-font:minor-latin;
mso-bidi-font-family:”Times New Roman”;
mso-bidi-theme-font:minor-bidi;}

Untuk memotivasi para siswa melanjutkan studi ke jenjang S1, pihak pengelola SMA N 1 Kawali Ciamis secara khusus mengajak siswa-siswi kelas 11 (lk. 300 siswa beserta 5 orang guru pendamping) bersilaturahmi ke Universitas Islam Indonesia (UII), Kamis, 29 Januari 2015. Rombongan terbagi dalam beberapa kelompok yang berkunjung serentak ke beberapa fakultas di lingkungan UII, tak terkecuali di Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) UII.

Rombongan yang berkunjung ke FPSB UII disambut hangat oleh Dekan, staf KADIPKH dan Tim Marketing Communication (Marcom) FPSB UII di Ruang Auditorium FPSB UII. Dalam kesempatan tersebut, Dekan FPSB UII, Dr. Arief Fahmie, MA.HRM memberikan selayang pandang tentang sejarah dan profil UII termasuk di dalamnya fasilitas beasiswa yang bisa didapatkan oleh para mahasiswa, seperti Beasiswa Pondok Pesantren, Beasiswa Hafidz Quran, Beasiswa Prestasi Akademik, Beasiswa Kahar Muzakkir (Beasiswa Unggulan) dan beberapa beasiswa lainnya.

Sementara informasi khusus tentang FPSB UII disampaikan oleh Ka.Sub Unit PKH (Pemasaran, Kerjasama dan Humas), Ratna Permata Sari, S.Ikom., MA yang kemudian disusul dengan penyampaian materi tentang masing-masing prodi oleh perwakilan dari masing-masing prodi. Sesi tanya jawab menjadi penutup perjumpaan tersebut.

SMA N 2 Sukabumi Silaturrahmi ke FPSB UII

/* Style Definitions */
table.MsoNormalTable
{mso-style-name:”Table Normal”;
mso-tstyle-rowband-size:0;
mso-tstyle-colband-size:0;
mso-style-noshow:yes;
mso-style-priority:99;
mso-style-parent:””;
mso-padding-alt:0cm 5.4pt 0cm 5.4pt;
mso-para-margin-top:0cm;
mso-para-margin-right:0cm;
mso-para-margin-bottom:8.0pt;
mso-para-margin-left:0cm;
line-height:107%;
mso-pagination:widow-orphan;
font-size:11.0pt;
font-family:”Calibri”,”sans-serif”;
mso-ascii-font-family:Calibri;
mso-ascii-theme-font:minor-latin;
mso-hansi-font-family:Calibri;
mso-hansi-theme-font:minor-latin;
mso-bidi-font-family:”Times New Roman”;
mso-bidi-theme-font:minor-bidi;}

Dalam rangka memberikan gambaran tentang Perguruan Tinggi di Yogyakarta bagi para siswanya, maka pihak pengelola SMA N 2 Sukabumi secara khusus mengadakan kunjungan atau silaturrahmi ke beberapa fakultas di Universitas Islam Indonesia Yogyakarta, termasuk salah satunya adalah bertandang ke Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) UII, Kamis, 13 November 2014. Kehadiran rombongan yang dibimbing oleh Dra. Ely Chairul Bariah disambut hangat oleh Dekan FPSB UII, Dr.rer.nat Arief Fahmie, MA.HRM., Psi, Ketua Prodi Hubungan Internasional (HI), Irawan Jati, S.IP., M.Hum., MSS, Ketua Tim Promo FPSB UII, Ratna Permata Sari, S.I.Kom., MA, duta promo beserta beberapa staf kependidikan FPSB UII.

SD Bina Anak Sholeh (BIAS) Silaturrahmi ke FPSB UII

/* Style Definitions */
table.MsoNormalTable
{mso-style-name:”Table Normal”;
mso-tstyle-rowband-size:0;
mso-tstyle-colband-size:0;
mso-style-noshow:yes;
mso-style-priority:99;
mso-style-parent:””;
mso-padding-alt:0cm 5.4pt 0cm 5.4pt;
mso-para-margin-top:0cm;
mso-para-margin-right:0cm;
mso-para-margin-bottom:8.0pt;
mso-para-margin-left:0cm;
line-height:107%;
mso-pagination:widow-orphan;
font-size:11.0pt;
font-family:”Calibri”,”sans-serif”;
mso-ascii-font-family:Calibri;
mso-ascii-theme-font:minor-latin;
mso-hansi-font-family:Calibri;
mso-hansi-theme-font:minor-latin;
mso-bidi-font-family:”Times New Roman”;
mso-bidi-theme-font:minor-bidi;}

Untuk memberikan gambaran tentang profesi bidang Psikologi, pengelola Sekolah Dasar Bina Anak Sholeh (BIAS) kelas 1-2 mengajak para muridnya berkunjung ke Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII). Kehadiran rombongan diterima oleh staf pengajar Prodi Psikologi FPSB UII, Wanadya Ayu Krisnna Dewi, S.Psi., MA di Mushola Baitul Hadi FPSB UII, Jumat, 24 Oktober 2014.

SMA NASIMA Semarang Berkunjung ke UII

Lebih kurang 60 siswa-siswi kelas XII SMA NASIMA Semarang didampingi beberapa guru berkunjung ke Kampus Terpadu Universitas Islam Indonesia, Rabu, 22 Oktober 2014. Kehadiran rombongan disambut hangat oleh Kepala Divisi Pemasaran dan Admisi Universitas Islam Indonesia, Bapak Sigit Pamungkas, SE., M.Com,  Ketua Tim Promo Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII), Ratna Permata Sari, S.I.Kom., MA dan Duta Promo FPSB UII di Gedung Audiovisual Moh. Hatta (Perpustakaan Pusat UII).

Mahasiswa MAPPRO Studi Banding ke BNN dan Biro Psikologi Kasandra & Associates

Sebagai bekal penunjang kompetensi profesional calon Psikolog, mahasiswa bidang Psikologi Klinis Program Magister Psikologi Profesi (MAPPRO) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) secara khusus menyelenggarakan kuliah lapangan ke pusat rehabilitasi terbesar di Indonesia, Balai Besar Rehabilitasi Badan Narkotika Nasional di Lido (BNN), Bogor dan biro psikologi Kasandra & Associates di Jakarta, 3-4 September 2014. Kuliah lapangan diikuti oleh mahasiswa yang akan menempuh Praktik Kerja Profesi Psikolog (PKPP) pada September ini.

Pada kunjungan di BNN Lido, mahasiswa mapro disambut oleh staf psikologi yang bertugas. Mereka menjelaskan mengenai seluk beluk penanganan psikologis terhadap pengguna narkotika dan obat-obatan terlarang, yang disebut dengan residen. Para residen diklasifikasikan berdasarkan tingkat keparahan dan ketergantungan terhadap narkotika. Selain mendapatkan penanganan psikologis dan medis, para residen juga diberikan keahlian sosial. Sehingga setelah keluar dari rehabilitasi, mereka diharapkan dapat berfungsi kembali secara sosial”, ungkap salah satu peserta kuliah lapangan, Yudi Kurniawan, S.Psi.

Mahasiswa MAPPRO Studi Banding ke BNN dan Biro Psikologi Kasandra & Associates

Sebagai bekal penunjang kompetensi profesional calon Psikolog, mahasiswa bidang Psikologi Klinis Program Magister Psikologi Profesi (MAPPRO) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) secara khusus menyelenggarakan kuliah lapangan ke pusat rehabilitasi terbesar di Indonesia, Balai Besar Rehabilitasi Badan Narkotika Nasional di Lido (BNN), Bogor dan biro psikologi Kasandra & Associates di Jakarta, 3-4 September 2014. Kuliah lapangan diikuti oleh mahasiswa yang akan menempuh Praktik Kerja Profesi Psikolog (PKPP) pada September ini.

Pada kunjungan di BNN Lido, mahasiswa mapro disambut oleh staf psikologi yang bertugas. Mereka menjelaskan mengenai seluk beluk penanganan psikologis terhadap pengguna narkotika dan obat-obatan terlarang, yang disebut dengan residen. Para residen diklasifikasikan berdasarkan tingkat keparahan dan ketergantungan terhadap narkotika. Selain mendapatkan penanganan psikologis dan medis, para residen juga diberikan keahlian sosial. Sehingga setelah keluar dari rehabilitasi, mereka diharapkan dapat berfungsi kembali secara sosial”, ungkap salah satu peserta kuliah lapangan, Yudi Kurniawan, S.Psi.

Yudi menambahkan bahwa saat rombongan berkunjung ke biro Kasandra & Associate, mereka memperoleh informasi seputar proses pendirian dan pengelolaan biro psikologi secara profesional. Kassandra & Associate sendiri merupakan biro psikologi yang telah berbentuk perseroan terbatas dan memiliki layanan lengkap mulai dari psikologi industri, perkembangan anak, masalah keluarga, hingga kasus psikologi klinis dewasa. Tak heran bila Kassandra & Associates pernah terpilih menjadi salah satu biro psikologi dengan layanan terbaik di Indonesia. Dari kunjungan tersebut diharapkan mahasiswa akan memperoleh informasi baru mengenai praktik psikologi secara profesional

SMA N 1 Pleret Bantul Silaturrahmi ke UII

 

Keluarga besar kelas XII (3) SMA Negeri 1 Pleret Bantul Yogyakarta yang terdiri dari 145 siswa , 12 guru pendamping dan 4 orang staf Tata Usaha bersilaturrahmi keUniversitas Islam Indonesia, Rabu, 18 Desember 2013. Kehadiran Rombongan yang dipimpin oleh Wa.Ka.Sis. Bapak Edi Purwanta, S.Pd diterima langsung oleh Kaprodi D3 analis kimia, Thoriqul Huda, M.Sc beserta Direktur Alumni Carier Center (ACC) UII, Agus Sulistyo di Ruang Auditorium FPSB UII.

Rosebud Secondary College Silaturrahmi ke PBI UII

Beberapa siswa/i Rosebud Secondary College, Melbourne, Australia dengan didampingi dua orang guru, Ms. Jane Gibson dan Mrs. Vivienne Keogh (Head of Senior School at Rosebud Secondary College) berkunjung ke Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Islam Indonesia, Selasa, 17 September 2013. Kunjungan non formal tersebut selain memang untuk menikmati keindahan alam dan wisata belanja yang ada di Yogyakarta (Merapi, Malioboro, Beringharjo dan sekitarnya), juga merupakan kunjungan balasan terhadap program unggulan Program Studi Bahasa Inggris FPSB UII yang sudah berjalan 7 tahun, Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) Australia.

Prodi Komunikasi Studi Banding Ke UNDIP dan SUARA MERDEKA

 

Dalam rangka memantapkan, mengembangkan, sekaligus mempersiapkan perubahan kurikulum di tahun 2014, Keluarga Besar Program Studi Ilmu Komunikasi yang terdiri dari Ketua Prodi, Sekretaris Prodi, Ketua Laboratorium beserta staf pengajar melakukan kunjungan studi banding ke Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang dan juga Kantor Pusat Surat Kabar Harian Terbesar di Jawa Tengah, Suara Merdeka, Rabu, 11 September 2013.