PBI Kaji Analisis Data Kualitatif
“Data yang berkualitas adalah data yang disampaikan secara lengkap dan elaborative”. Demikian poin penting yang disampaikan oleh Dr. Nur Arifah Drajati pada kegiatan webinar Guest lecturing on qualitative data analysis, yang diselenggarakan melalui mata kuliah Research Instruments & Data Analysis Prodi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII), Senin, 30 Juni 2020.
Dalam paparannya, pakar penelitian kualitatif yang telah mempublikasikan hasil penelitian kualitatifnya di jurnal internasional tersebut menyampaikan terkait teknik pengambilan data yang berkualitas, yakni dengan cara menentukan konstruk yang tepat dan keterampilan dalam elicit (memperoleh) partisipan penelitian. Selain itu, format tabel instrumentasi analisis data yang menyertakan field notes dan reduksi data merupakan hal yang juga penting untuk mendapat perhatian saat penyusunan instrumen data analisis.
“Dengan demikian, proses lanjutan berupa coding dan thematizing akan cenderung lebih mudah dilakukan. Apabila instrument data collection dan data analysisnya lengkap, insyaallah tidak akan kesulitan menyelesaikan bab 4 dan 5 skripsi”, ungkapnya.
Selain dihadiri oleh dosen pengampu mata kuliah Research Instruments & Data Analysis, Intan Pradita, M.Hum, guest lecturing tersebut juga dihadiri oleh Irma Windy Astuti, M.Hum. selaku ketua prodi Pendidikan Bahasa Inggris UII. Dua mahasiswa peserta berhasil memperoleh doorproze berupa e-book desain instruksional pembelajaran online yakni Mudo Pratomo, dan Ulfatur Rahmi.