Dekan dan Wakil Dekan FPSB UII Resmi Dilantik
Dekan dan Wakil Dekan Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII), Dr. H. Fuad Nashori, S.Psi., M.Si., Psikolog beserta Wakil Dekan 1, Mira Aliza Rachmawati, S.Psi., M.Psi., Psikolog dan Wakil Dekan 2, Dr. Phil. Emi Zulaifah, Dra., M.Sc Periode 2018-2022 resmi dilantik bersama seluruh Dekan dan Wakil Dekan terpilih di lingkungan Universitas Islam Indonesia oleh Rektor UII, Fathul Wahid, S.T., M.Sc., Ph.D. pada hari Senin, 2 Juli 2018.
Pelantikan yang berlangsung di Auditorium K.H. Abdulkahar Muzakkir UII tersebut dihadiri oleh Rektor dan Wakil Rektor UII, jajaran Pengurus Yayasan Badan Wakaf UII, para dosen, tenaga kependidikan serta perwakilan dari lembaga kemahasiswaan UII.
Dalam sambutannya, Fathul Wahid Ph.D. menegaskan prinsip jabatan sebagai amanah yang harus dijalankan dengan istiqomah dan selalu memohon pertolongan kepada Allah SWT atas segala urusan. “Jabatan bukan berkah tetapi amanah, jabatan bukan fasilitas tetapi pengabdian ikhlas, jabatan bukan untuk dilayani tetapi untuk memberi,”tegasnya.
Rektor juga mengajak para Dekan dan Wakil Dekan UII untuk lebih mengenali organisasi dan segenap anggotanya (baca: rakyat yang dipimpin) seraya mengajak untuk tidak membeda-bedakan dalam bersikap adil kepada semuanya. Beliau menukil pesan Ali bin Abi Thalib dalam kitab Nahjuh Balaghah yang berbunyi “Sehingga dengan orang-orang penting tidak mengharapkan penyelewenganmu demi kepentingan mereka, dan rakyat kecil pun tidak berputus asa akan keadilanmu dalam memperhatikan nasib mereka”.
Sedangkan Dr. Ir. Luthfi Hasan, MS., selaku Ketua Umum Pengurus Yayasan Badan Wakaf UII mengajak para pengemban amanah untuk bisa melaksanakan amanah dengan baik sembari berusaha memaksimalkan potensi yang ada di fakultas masing-masing dan tidak mengkhianatinya. “Mintalah pertolongan kepada Allah dalam setiap kesulitan, Insya Allah amanah akan terasa ringan. Maksimalkan potensi yang ada di fakultas, bekerjalah dengan baik dan totalitas,” tuturnya