FPSB Lakukan Monitoring terhadap Penerima Beasiswa BPKLN
Bertempat di Laboratorium Komputer FPSB UII, Senin, 17 September 2012 Dekan Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia, Sus Budiharto, S.Psi., M.Si., sikolog kembali mengadakan tatap muka dengan para mahasiswa FPSB UII (S1 dan S2) penerima Beasiswa Unggulan dari Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri (BPKLN) Kemdiknas RI. Dalam acara tersebut, Pak Sus (panggilan akrab Sus Budiharto, S.Psi., M,.Si., Psikolog) mengingatkan kembali tugas-tugas yang harus dilakukan oleh para penerima beasiswa agar beasiswa tersebut tidak terhenti, seperti melakukan Intellectual Social Responsibility (ISR) maupun mempertahankan atau bahkan meningkatkan prestasi akademik.