Mahasiswa Komunikasi UII Delegasi di Make a Difference (MaD) Forum 2014, Hongkong

Belum lama ini, mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya, Universitas Islam Indonesia,Fanbul Prabowo,terpilih sebagai salah satu delegasi dari 100 anak-anak muda di Asiauntuk menghadiri acara tahunan di Hongkong yaitu Make a Difference (MaD) Forum 2014 selama tiga hari. Make a Difference (MaD) Forum adalah rangkaian acara kreatif yang bertujuan mengeksplorasi pemikiran kreatif, inovasi sosial, dan juga pengembangan diri. Acara ini sudah berlangsung sejak tahun 2010 dan didukung penuh oleh pemerintah Hong Kong.