Magister Psikologi Profesi FPSB UII Ambil Sumpah 5 Psikolog Baru

Magister Psikologi Profesi Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia kembali mengambil sumpah terhadap 5 orang lulusannya, yakni Adi Heryadi, S.Psi., M.Psi, Dewi Lucky Setyowati, S.Psi., M.Psi, Purwanti Endah Rahayu, S.Psi., M.Psi., Akhmad Wahyudi, S.Psi., M.Psi dan Tiffany Anjani, S.Psi., M.Psi. Sumpah digelar pada hari Sabtu, 26 Mei 2012 di Auditorium FPSB UII.

Dalam sambutannya, Rektor Universitas Islam Indonesia Prof. Dr. Edy Suandi Hamid, M.Ec, berpesan agar para lulusan mampu menjaga nama baik UII dengan cara menepati sumpah yang telah diikrarkan dimana salah satu butir dalam sumpah tersebut berisi tentang kesediaan menjaga kode etik profesi Psikologi dalam menjalankan tugas sebagai seorang psikolog. Hal ini terkait keprihatinan rektor akan banyaknya ‘sumpah palsu’ yang diucapkan oleh wakil rakyat/pimpinan lembaga pemerintahan terkait dengan keterlibatan mereka dalam berbagai kasus (korupsi, dll.