HI Gelar Diplomatic Course

Program Studi Hubungan Internasional (HI) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) kembali menggelar Diplomatic Course (DC) bagi mahasiswa angkatan 2016 di Gedung Moh. Hatta Kampus Terpadu UII, Kamis, 18 Mei 2017.  Hadir sebagai pemateri adalah Ashariyadi (Sekretaris Direktorat Jenderal Kerjasama ASEAN), Annie Yuliyanti dan Thalita Hindarto (Sekretariat Direktorat Jenderal Kerjasama ASEAN) Kementerian Luar Negeri (KEMENLU) Republik Indonesia (RI).

 

Dalam sambutannya, Dekan FPSB UII (Dr.rer.nat. Arief Fahmie, S.Psi., MA., Psikolog)  berharap agar kerjasama antara Prodi HI dengan KEMENLU RI bisa lebih diintensifkan lagi. Selain itu, Pak Arief juga memberikan motivasi untuk menjadi diplomat yang baik pada peserta DC. “Ada kaidah-kadiah yang harus anda pegang saat anda menjadi seorang diplomat. Apa yang Anda lakukan dalam proses diplomasi hendaknya bisa dipertanggungjawabkan di dunia dan akhirat”, ungkap Pak Arief.  

Pada materi pertama peserta mendapat materi tentang ASEAN dari  yang disampaikan oleh Bapak Ashariyadi. Di awal materi beliau banyak mengungkap pengalamannya saat mendampingi duta besar RI untuk Thailand, Ali Alatas. Menurutnya, Pak Ali Alatas memang sosok seorang diplomat yang handal  yang mampu mendamaikan pertikain 4 fraksi yang ada di negara itu. Beberapa pengalaman lain juga diceritakan oleh Bapak Ashariyadi, seperti saat bertugas di Yaman dan juga Prancis.

 

Lebih jauh Ashariyadi menyampaikan tentang seluk beluk ASEAN, baik dari sisi kebijakan maupun proses pengambilan kebijakan itu sendiri yang melalui persidangan. Beliau menambahkan bahwa di ASEAN terdapat ASEAN Way, yakni pengambilan keputusan yang didasarkan pada musyawarah mufakat, meski juga terkadang menerapkan voting sebagai jalan memutuskan sebuah kebijakan. .

Pemaparan materi kedua tentang simulasi sidang disampaikan oleh Annie Yuliyanti. Di sini peserta benar-benar diminta praktik sidang ASEAN layaknya sidang sungguhan. Sementara materi etika berpenampilan (berpakaian, kerapian) dan selintas tentang cara jamuan makan disampaikan oleh Thalita Hindarto.  Kegiatan DC diakhir dengan praktik Table Manner di Alana Hotel Yogyakarta.