FPSB Berangkatkan Tim Relawan ke Lombok

Menanggapi musibah gempa bumi di Lombok dan sekitarnya pada hari Minggu/Ahad, 5 Agustus 2018 yang telah mengakibatkan banyak korban luka maupun meninggal dunia serta memporakporandakan bangunan dan infrastruktur yang ada, Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) pun turut mengirimkan 5 orang personilnya yang terdiri dari M. Novvaliant Filsuf Tasaufi, S. Psi., M. Psi, Psikolog (dosen Prodi Psikologi), M. As’ad Royan, S. Psi (alumni dan tendik), Deviana Rahma Putri, S. Psi dan Wahyu Hasni Ilmi, S. Psi (keduanya tercatat sebagai mahasiswa S2 Program Magister Psikologi Profesi-MAPPRO FPSB UII), dan Nosi Winanti (mahasiswa S1 asal Lombok).

Sebelum berangkat, kelima relawan berpamitan sekaligus dilepas oleh Wakil Rektor III, Dr. Drs. Rohidin, M.Ag. dengan didampingi Wakil Dekan Bidang Keagamaan, Kemahasiswaan, dan Alumni, Dr. Phil. Emi Zulaifah, M.Sc pada hari Senin, 13 Agusus 2018.

Para relawan tersebut membawa beberapa mainan edukasi, alat ukur psikologi dan akan menyasar kelompok rentan bencana (anak2) dan juga relawan.